Travelling

Senin, Maret 31, 2014

 



     Travelling. Aku suka pergi-pergi kemanapun aku mau. Aku suka hidup bebas. Bebas disini bukan berarti aku bisa melakukan apapun semauku. Tapi bebas disini adalah aku bisa merangkul dunia dengan kedua tangan kecilku ini. Travelling itu menyenangkan. Kita bisa mendapatkan banyak hal. Dari keindahan alam yang tak terhingga sampai pelajaran hidup yang sangat berharga. Kenangan akan travelling gaakan pernah aku lupain. Dari kecil, aku emang udah suka banget pergi kemanapun. Dari taman kecil dekat rumah sampai samudera yang terbentang luas. dari ramainya kota sampai sepinya pedesaan.  Aku suka mengamati kehidupan. Dunia ini terlalu membosankan kalau kita hanya mengamati kehidupan kita sendiri. Dunia ini luas, beragam. Kalian bisa menemukan apapun di dunia ini. Dari yang paling mungkin, sampai yang menurut kalian tidak mungkin sekalipun.



     Dalam setiap perjalananku, aku selalu menemukan hal baru. Kehidupan baru. Pelajaran hidup baru. Semua hal yang aku gabisa dapetin di sekolah bisa aku dapatkan di setiap perjalananku ini. Aku gapernah mau menghambur-hamburkan uang untuk satu perjalananku. Ksrena aku tak akan mendapatkan apapun dengan "penghambur-hamburan" uangku ini. Aku lebih suka perjalanan yang menghemat kantong. Dari menghemat kantong itu aku bisa belajar me manage uangku dengan baik da benar. Akupun tak pernah lupa untuk membawa salah satu benda kesayanganku. Benda yang tak akan aku pernah tinggalkan setiap aku melakukan suatu perjalanan. Benda yang selalu menemaniku dalam suka dan dukaku. Benda yang mengikuti setiap langkahku. Benda yang merekam memori dan pelajaran hidup yang aku dapatkan. Benda yang merekam setiap memori kebersamaan. Benda ini bernama kamera.



     Dalam setiap perjalananku juga, aku menemukan beragam manusia. Dari yang paling galak puls jahat sampai yang berhati baik sebaik malaikat. Dari yang paling cuek bebek bekbekbek sampai yang paling peduli. Dari yang paling bikin bete sampai yang paling bikin senang. Tapi dalam perjalananku, aku menyadari satu hal. mereka itu semua baik. Tidak ada orang jaht di dunia ini. Karena aku belajar melihat dunia ini dari dua sisi. Sisi kebaikan dan sisi buruknya. Se buruk apapun suatu sisi, kita pasti dapat menemukan suatu yang baik didalamnya. Lagipula, suatu keburukan itu relatif.

     

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Theme by: Pish and Posh Designs